(Teratas) 24 Tempat Wisata di Karo + Review
Kabupaten Karo adalah salah satu kabupaten yang terletak di provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Ibukota kabupaten ini terdapat di Kabanjahe.
Kabupaten ini mempunyai luas wilayah 2.127,25 km persegi dan memiliki penduduk sebanyak kurang lebih 500.000 jiwa. Kabupaten ini memiliki lokasi di dataran tinggi Karo, Bukit Barisan Sumatera Utara.
Terletak sejauh 77 km dari kota Medan. Wilayah Kabupaten Karo terletak di daerah dataran tinggi diantara 600 hingga 1400 meter di atas permukaan laut.
Setelah mengetahui sedikit latar belakangnya, mari kita melihat dan mengulas lebih jauh mengenai apa saja tempat wisata di Karo, Sumatera Utara.
Seru banget.
Lokasi : Munte, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Letaknya berada di pinggir jalan dan butuh sedikit olahraga, karena tugunya ada di atas bukit.
C Network :
Saksi sejarah perjuangan dan pejuang rakyat dalam merebut dan mempertahankan segala kemerdekaan Republik Indonesia. Bagus!
Lokasi : Munte, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Air soda yang oleh warga setempat lebih populer dengan sebutan Lau Macem, adalah salah satu destinasi wisata langka dan unik yang berada di Sumatera Utara.
Dipercayai berkhasiat dalam menyembuhkan berbagai macam jenis penyakit kulit dan bisa menyegarkan badan. Hingga saat ini, tetap alami tanpa pemugaran, menjadi daya tarik dari para pengunjung di berbagai daerah saat mengunjunginya.
Tentu saja gratis dan hanya cukup membayarnya dengan menjaga kelestarian dan kebersihan. Silakan berkunjung untuk mendapatkan sensasinya.
Jimmy Hartanto :
Lokasi agak sulit dicari, akses menuju lokasi belum diaspal. Air sodanya keren dan sangat alami.
Lokasi : Naman Teran, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Mantap pemandangannya. Walaupun sekarang sekitaran gunung dilanda oleh musibah.
Helena Kaban :
Sering sekali terjadi erupsi dan abunya selalu sampai ke Kota Medan dan sekitarnya.
Lokasi : Simpang Empat, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Desa Budaya Lingga menjadi suatu tempat bersejarah di Tanah Karo. Di desa ini, masih ada rumah adat karo yang sudah berumur cukup lama. Budaya di desa ini juga begitu kental dengan hidup harmonis.
Walau jauh dari perkotaan, namun mereka masih hidup dari pekerjaan mereka, seperti halnya berladang, beternak, dan yang lainnya. Orang-orangnya juga baik di mana suka menyapa orang asik yang berkunjung ke desa mereka.
Anrol Benny Simanjuntak :
Fokuslah dalam menjaga kebersihan Desa Budaya Lingga. Beberapa turis yang datang ke desa ini ternyata minta untuk menjaga kebersihan mereka begitu rendah.
Lokasi : Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Tempat ini begitu indah, dengan pemandangan yang bagus, tempat untuk wisatawan, tempat bagi remaja, dewasa, orang pacaran, cocok sekali. Tempatnya sejuk, banyak pepohonan indah. Nyaman pokoknya untuk berkunjung. Ada tempat berteduh apabila hujan.
Alvinur Naswar :
Tempatnya keren, begitu jelas Gunung Sinabung-nya. Tempat parkir kadang kalau lagi weekend penuh dan susah untuk mencari tempat parkir.
Di spot foto Puncak Gundaling, ada fotografer yang siap sedia untuk memberikan jasa foto bagi yang tidak membawa kamera untuk berfoto.
Lokasi : Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Merupakan suatu tempat yang menunjukkan akan perjuangan Suku Karo terhadap penjajahan yang sekarang menjadi tugu di Berastagi.
Lokasi : Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Menyimpan lengkap seluruh pusaka adat karo.
Lokasi : Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Tempatnya asri yang biasanya ada acara, ada pendopo. Saat datang sewaktu ada acara, tempatnya ramai, terdapat pentas seni dan budaya, sehingga bisa ikut belajar budaya, sembari menikmati beberapa pertunjukan.
Adapula pameran kerajinan dari beberapa daerah dan makanan khas, serta juga dari beberapa instansi terkait yang ikut serta dalam pameran untuk memeriahkan acara yang berlangsung.
Bang Rama :
Masih banyak yang harus diperbaiki, terutama dalam masalah fasilitas. Kamar mandi banyak ditutup, itu karena rusak atau takut rugi pengelola tidak ada yang menjaga?
Tata letak taman juga perlu diperbaiki, kebersihan juga. Oke, tidak banyak sampah, kalau ada sampah itupun ulah pengunjung. Akan tetapi, tolong jangan bakar sampah di taman pagi-pagi, polusi.
Lokasi : Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Tempat yang sangat nyaman, udara yang sangat sejuk, dekat dengan pasar bunga dan buah serta Bukit Gundaling. Cocok untuk liburan bersama dengan keluarga.
Jhon Tamp :
Tempat yang asri dan multifungsi. Sayang sekali, kepedulian pemuda untuk memelihara keasrian tempat ini masih sangat kurang.
Lokasi : Merdeka, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Cocok sekali untuk para pendaki Gunung Sebayak, yang baru turun, kelelahan dan kedinginan dengan langsung nyebur ke air hangat. Dijamin capek langsung hilang. Ada beberapa kolam dan variasi kehangatannya-pun berbeda-beda.
Stefanus Depari :
Toilet kotor dan tempat pembilasan setelah mandi tak banyak. Saran, agar mencari pemandian yang lebih memperhatikan infrastrukturnya yang jauh lebih baik, kamar mandi yang baik.
Lokasi : Merdeka, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Tempat pemandian ini berada di ujung apabila dibandingkan dengan tempat pemandian yang lain di lokasi tersebut. Lokasi pemandian ini dikenal dengan nama Lau Sidebuk-debuk. Di dalamnya ada banyak pemandian dan Daunparis ini menjadi salah satunya.
Ada begitu banyak pondok, penginapan dan kolam dengan berbagai macam tingkat panas, mulai dari dingin hingga panas sekali. Di sini juga bisa seluncuran cukup tinggi. Oh iya, ini adalah pemandian belerang, jadi juga bisa beli bubuk belerang juga di sini.
Rony Andrian :
Salah satu pemandian yang ada seluncurnya. Sewa pondok seharga Rp 50 ribu. Kolam banyak, tempat parkir ada yang di atas dan dibawah. Hanya saja, untuk parkir yang di bawah masih berbatu, jadi belum bagus.
Lokasi : Merdeka, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Tempatnya bagus, rapi dan bersih, kolamnya banyak dengan berbagai macam variasi tingkat kehangatan air itu sendiri. Bagian tempat bilas juga rapi dan bersih, dengan memiliki 2 pancuran air hangat dan 1 pancuran air dingin. Di tempat ini, semakin malah hingga subuh kian ramai.
Lokasi : Merdeka, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Tempat pemandian air panas belerang ini sekarang sudah semakin banyak pengunjugnya, karena di dalamnya terdapat waterboom mini dan taman kelinci sebagai tempat anak untuk bermain.
Suasana asri karena terletak di sekitaran Gunung Berastagi. Tiket masuk per orang sekitar Rp 15 ribu sampai Rp 20 ribu per orangnya.
Sahrul Hidayat :
Hanya saran, di setiap pondok untuk disediakan colokan untuk mengecas HP. Apalah gunanya pemandangan yang indah jika tidka bisa diabadikan.
Lokasi : Merdeka, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Gunung yang cocok untuk para pendaki pemula. Mohon bagi para pendaki untuk membawa kembali turun sampahnya. Bisa juga pengelola menerapkan peraturan tegas bagi para pendaki mengenai regulasi sampah, agar Sibayak kembali menjadi gunung yang memang tak banyak sampah. Hati-hati, karena ada sebagian jalur yang ambles.
Jacqueline Sasiang :
Menaiki gunung menggunakan sepeda motor, sampai tempat parkiran sekitar 30 menit untuk menanjak ke atas. Disarankan untuk membawa masker, karena bau belerang.
Lokasi : Martelu, Sibolangit, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Di sini pemandangannya lumayan oke. Udaranya begitu segar. Akan tetapi, masih banyak pengunjung yang tak bertanggung jawab dalam membuang sampah sembarangan.
Fakhri Y Hasibuan :
Perjalanan ke Air Terjun Sikulikap ini dari pintu masuk dengan berjalan kaki kurang lebih sekitar 15 menit. Sayang sekali tempatnya kotor dan jalannya terputus, karena longsor. Terpaksa modal nekat untuk melintasi jalan yang tertimbun oleh sisa longsor. Tidak bisa mandi di sini, hanya bisa untuk berfoto saja.
Lokasi : Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Lokasi yang ada di Kabupaten Karo, tepatnya di Desa Dolat Rakyat. Tidak ada biaya yang dipungut untuk memasuki tempat ini. Makanan dan minuman, serta rokok tak diperkenankan untuk dibawa masuk. Terdapat tempat penjualan makanan di dalam lokasi yang dikelola secara langsung oleh yayasan.
Lokasinya luas, suhu dingin, seperti di Puncak Bogor. Pemandangan yang bagus, kondisi bangunan terakhir kali saya lihat, cat sudah kusam. Di sekitar lokasi, terdapat pertanian yang kita juga bisa membeli buah strawberry yang dipetik langsung.
Untuk mencapai lokasi ini, bisa dengan menggunakan mobil atau motor pribadi, atau bisa naik angkutan umum dari medan, turun di Simpang Tongkeh atau Tahura, selanjutnya naik angkutan atau jalan kaki.
Nurhanifah Rizky :
Pertama kali ke sini di tahun 2015 dan masih bisa melewati jembatan yang ada di sana. Terus, 2017 katanya jembatan diperbaiki tapi sampai 2018 lebaran kemarin jembatan masih diperbaiki terus, padahal memang tidak ada terlihat upaya dalam memperbaiki. Secara keseluruhan, taman ini terlihat kian tak terawat.
Lokasi : Berastagi, Dolat Rakyat, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Lokasinya sangat indah, terawat dan bersih. Tempat yang mencerminkan penganut agama Buddha itu sendiri. Damai, tenang, menyatu dengan alam.
Sri Rudangta :
Perjalanan jauh dan rasa lelah terbayarkan dengan keindahan pagoda ini. Kita bisa menikmati tempat ini dengan gratis tis tis.
Mery Pangaribuan :
Bagus untuk tempat foto-foto. Tetapi, penjaga kulinya tidak ramah.
Lokasi : Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Cocok banget untuk orang yang suka dengan wahana ekstrim dan yang punya penyakit jantung tidak disarankan untuk main di permainan di sini, karena begitu ekstrim. Hanya ada beberapa saja yang tidak terlalu ekstrim. Tapi, tempatnya oke dan viewnya bagus untuk foto-foto.
Anggita Nurmasari :
Hampir mirip dengan Dunia Fantasi Ancol yang ada di Jakarta. Hanya saja, permainan yang ada di sini lebih menarik, karena kita bisa melihat secara lebih langsung view Berastagi dari atas. Recommended bagi liburan keluarga.
Lokasi : Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Tempat yang begitu indah, perpaduan keindahan alam Danau Toba dan Air Terjun Sipiso-piso. Berada diantara 2 kabupaten, yaitu Kabupaten Toba dan Kabupaten Tanah Karo.
Akan tetapi, sayang, keindahan kelas dunia tersebut tak didukung dengan adanya fasilitas umum yang tak bertaraf dunia juga, seperti halnya toilet yang kurang higienis, warungyang terkesan kurang sesuai dengan alam di sekitarnya dan cinderamata sebagai oleh-oleh yang tidak spesifik dalam menonjolkan keindahan alamnya.
Untuk mengunjungi tempat ini, Anda bisa lewat dari Pematang Siantar dari arah Kabanjahe Tanah Karo.
Dari wisata Air Terjun Sipiso-piso, Anda bisa langsung turun ke bawah menulusuri jalan menuju Tongging dan bisa mengitari sisi jalan dari pinggiran Danau Toba, menuju ke Doloksanggul, Siborong-borong, lalu ke Parapat dan kembali ke Pematang Siantar.
Niken Eka Agustina :
Kemarin waktu ke sini, anginnya begitu kencang, agak takut juga. Masuk toilet bayar Rp 3 ribu, toilet duduk dan lumayan.
Sebelum masuk ke wisata ini, bayar Rp 15 ribu dengan ditanya berapa orang yang masuk. Harga makanan di dalam wisata juga terjangkau, ada warung muslim jadi tidak susah mencari makanan yang halal.
Lokasi : Dolat Rakyat, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Tempat yang bagus dengan tanaman kayu-kayuan, hutan yang sejuk, cocok untuk membuat film pendek, pre-wedding, wisata edukasi, bahkan penelitian.
Sandra Anju Barus :
Masih perlu perbaikan fasilitas sanitasi dan rest area demi kenyamanan pengunjung.
Lokasi : Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Kompleks Rumah Adat Karo yang sudah berusia ratusan tahun. Disayangkan masyarakat sekitar area ini tak begitu paham arti Desa Budaya milik mereka.
Kebersihan dan kerapihan tempat tinggal dan sekitar rumah mereka tidak dijaga dengan baik, mengingat daerah ini menjadi tujuan wisata di Tanah Karo. Darwis (kesadaran wisata) belum tinggi.
Cristo Wahyu :
Kecewa karena kurang ter-manage untuk para turis.
Lokasi : Naman Teran, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Danaunya indah, tidak jauh dari Kabanjahe. Danau ini ditutup saat terjadi erupsi Gunung Sinabung. Tempat ini sangat cocok untuk camping, karena disediakan jasa peminjaman tenda. Tak terlalu ramai dan cocok untuk keluarga.
Williem Angkasa :
Danau yang luar biasa indah, sangat sepi, suasana yang mistis. Sangat disayangkan karena di kaki Gunung Sinabung jadi terlantar. Fasilitas sudah rusak semua.
Lokasi : Berastagi, Kabupaten Karo, Sumatera Utara
Bukit rumput yang cukup luas, di sini kalian bisa bermain layang-layang, main balon busa dan main flying fox, dan lain sebagainya. Di sini juga terdapat penginapan bagi yang ingin menikmati sejuknya udara Kota Berastagi.
Jika weekend bisa ramai banget. Kalau hari biasa, sunyi, jadi kalian bisa lebih puas. Terdapat juga penyewaan tikar dan yang jual makanan dan minuman. Biaya masuk sekitar Rp 10 ribu per orang. Jika membawa kendaraan sendiri, akan lebih mahal.
Silakan bisa dengan memberikan ulasan atau komentarnya di kolom komentar, karena artikel di atas senantiasa diperbaharui, demi informasi tempat wisata yang lebih akurat, sehingga bisa berguna untuk para pembaca, wisatawan lokal, bahkan wisatawan asing. Terima kasih!
Kabupaten ini mempunyai luas wilayah 2.127,25 km persegi dan memiliki penduduk sebanyak kurang lebih 500.000 jiwa. Kabupaten ini memiliki lokasi di dataran tinggi Karo, Bukit Barisan Sumatera Utara.
Terletak sejauh 77 km dari kota Medan. Wilayah Kabupaten Karo terletak di daerah dataran tinggi diantara 600 hingga 1400 meter di atas permukaan laut.
Setelah mengetahui sedikit latar belakangnya, mari kita melihat dan mengulas lebih jauh mengenai apa saja tempat wisata di Karo, Sumatera Utara.
Tempat Wisata di Karo
1. Air Terjun Batang
Lokasi : Kuta Buluh, Kabupaten Karo, Sumatera UtaraReview Air Terjun Batang
Ronaldo Kembaren :Seru banget.
2. Monumen Halilintar
Monumen Halilintar, via @karo_kreatif |
Review Monumen Halilintar
Kris Bianto :Letaknya berada di pinggir jalan dan butuh sedikit olahraga, karena tugunya ada di atas bukit.
C Network :
Saksi sejarah perjuangan dan pejuang rakyat dalam merebut dan mempertahankan segala kemerdekaan Republik Indonesia. Bagus!
3. Air Soda Kabupaten Karo
Air Soda, via Timotius Sembiring |
Review Air Soda Kabupaten Karo
C Network :Air soda yang oleh warga setempat lebih populer dengan sebutan Lau Macem, adalah salah satu destinasi wisata langka dan unik yang berada di Sumatera Utara.
Dipercayai berkhasiat dalam menyembuhkan berbagai macam jenis penyakit kulit dan bisa menyegarkan badan. Hingga saat ini, tetap alami tanpa pemugaran, menjadi daya tarik dari para pengunjung di berbagai daerah saat mengunjunginya.
Tentu saja gratis dan hanya cukup membayarnya dengan menjaga kelestarian dan kebersihan. Silakan berkunjung untuk mendapatkan sensasinya.
Jimmy Hartanto :
Lokasi agak sulit dicari, akses menuju lokasi belum diaspal. Air sodanya keren dan sangat alami.
4. Gunung Sinabung
Gunung Sinabung, via @mejibutkerangen |
Review Gunung Sinabung
De AzmyTM :Mantap pemandangannya. Walaupun sekarang sekitaran gunung dilanda oleh musibah.
Helena Kaban :
Sering sekali terjadi erupsi dan abunya selalu sampai ke Kota Medan dan sekitarnya.
5. Desa Budaya Lingga
Desa Budaya Lingga, via @gustigtg |
Review Desa Budaya Lingga
Joe Alexander :Desa Budaya Lingga menjadi suatu tempat bersejarah di Tanah Karo. Di desa ini, masih ada rumah adat karo yang sudah berumur cukup lama. Budaya di desa ini juga begitu kental dengan hidup harmonis.
Walau jauh dari perkotaan, namun mereka masih hidup dari pekerjaan mereka, seperti halnya berladang, beternak, dan yang lainnya. Orang-orangnya juga baik di mana suka menyapa orang asik yang berkunjung ke desa mereka.
Anrol Benny Simanjuntak :
Fokuslah dalam menjaga kebersihan Desa Budaya Lingga. Beberapa turis yang datang ke desa ini ternyata minta untuk menjaga kebersihan mereka begitu rendah.
6. Puncak Gundaling Berastagi
Puncak Gundaling Berastagi, via @jegasagitarius |
Review Puncak Gundaling Berastagi
Antonius Ndruru :Tempat ini begitu indah, dengan pemandangan yang bagus, tempat untuk wisatawan, tempat bagi remaja, dewasa, orang pacaran, cocok sekali. Tempatnya sejuk, banyak pepohonan indah. Nyaman pokoknya untuk berkunjung. Ada tempat berteduh apabila hujan.
Alvinur Naswar :
Tempatnya keren, begitu jelas Gunung Sinabung-nya. Tempat parkir kadang kalau lagi weekend penuh dan susah untuk mencari tempat parkir.
Di spot foto Puncak Gundaling, ada fotografer yang siap sedia untuk memberikan jasa foto bagi yang tidak membawa kamera untuk berfoto.
7. Tugu Perjuangan Berastagi
Tugu Perjuangan Berastagi, via @listrapebi2.lp |
Review Tugu Perjuangan Berastagi
Roy Mazda :Merupakan suatu tempat yang menunjukkan akan perjuangan Suku Karo terhadap penjajahan yang sekarang menjadi tugu di Berastagi.
8. Museum Pusaka Karo
Museum Pusaka Karo, via @plesirterus |
Review Museum Pusaka Karo
12_Hours Wea :Menyimpan lengkap seluruh pusaka adat karo.
9. Taman Mejuah-juah
Taman Mejuah-juah, via @anggipratamatarigan |
Review Taman Mejuah-juah
Imron Rosyidi :Tempatnya asri yang biasanya ada acara, ada pendopo. Saat datang sewaktu ada acara, tempatnya ramai, terdapat pentas seni dan budaya, sehingga bisa ikut belajar budaya, sembari menikmati beberapa pertunjukan.
Adapula pameran kerajinan dari beberapa daerah dan makanan khas, serta juga dari beberapa instansi terkait yang ikut serta dalam pameran untuk memeriahkan acara yang berlangsung.
Bang Rama :
Masih banyak yang harus diperbaiki, terutama dalam masalah fasilitas. Kamar mandi banyak ditutup, itu karena rusak atau takut rugi pengelola tidak ada yang menjaga?
Tata letak taman juga perlu diperbaiki, kebersihan juga. Oke, tidak banyak sampah, kalau ada sampah itupun ulah pengunjung. Akan tetapi, tolong jangan bakar sampah di taman pagi-pagi, polusi.
10. Open Stage Berastagi
Open Stage Berastagi, via @pancur_batu |
Review Open Stage Berastagi
Mira Ginting :Tempat yang sangat nyaman, udara yang sangat sejuk, dekat dengan pasar bunga dan buah serta Bukit Gundaling. Cocok untuk liburan bersama dengan keluarga.
Jhon Tamp :
Tempat yang asri dan multifungsi. Sayang sekali, kepedulian pemuda untuk memelihara keasrian tempat ini masih sangat kurang.
11. Hot Spring Pesona Sibayak View
Hot Spring Pesona Sibayak View, via @rizky.acil |
Review Hot Spring Pesona Sibayak View
Nandar Kuo :Cocok sekali untuk para pendaki Gunung Sebayak, yang baru turun, kelelahan dan kedinginan dengan langsung nyebur ke air hangat. Dijamin capek langsung hilang. Ada beberapa kolam dan variasi kehangatannya-pun berbeda-beda.
Stefanus Depari :
Toilet kotor dan tempat pembilasan setelah mandi tak banyak. Saran, agar mencari pemandian yang lebih memperhatikan infrastrukturnya yang jauh lebih baik, kamar mandi yang baik.
12. Pemandian Air Panas Daunparis
Pemandian Air Panas Daunparis, via @tesaasrg_ |
Review Pemandian Air Panas Daunparis
Prima Utama Brahmana :Tempat pemandian ini berada di ujung apabila dibandingkan dengan tempat pemandian yang lain di lokasi tersebut. Lokasi pemandian ini dikenal dengan nama Lau Sidebuk-debuk. Di dalamnya ada banyak pemandian dan Daunparis ini menjadi salah satunya.
Ada begitu banyak pondok, penginapan dan kolam dengan berbagai macam tingkat panas, mulai dari dingin hingga panas sekali. Di sini juga bisa seluncuran cukup tinggi. Oh iya, ini adalah pemandian belerang, jadi juga bisa beli bubuk belerang juga di sini.
Rony Andrian :
Salah satu pemandian yang ada seluncurnya. Sewa pondok seharga Rp 50 ribu. Kolam banyak, tempat parkir ada yang di atas dan dibawah. Hanya saja, untuk parkir yang di bawah masih berbatu, jadi belum bagus.
13. Hot Spring Green Suta
Hot Spring Green Tea, via Benny Surbakti |
Review Hot Spring Green Suta
Felix Halim :Tempatnya bagus, rapi dan bersih, kolamnya banyak dengan berbagai macam variasi tingkat kehangatan air itu sendiri. Bagian tempat bilas juga rapi dan bersih, dengan memiliki 2 pancuran air hangat dan 1 pancuran air dingin. Di tempat ini, semakin malah hingga subuh kian ramai.
14. Pemandian Alam Pariban
Pemandian Alam Pariban, via @kristin_gloria |
Review Pemandian Alam Pariban
Jacky Gm :Tempat pemandian air panas belerang ini sekarang sudah semakin banyak pengunjugnya, karena di dalamnya terdapat waterboom mini dan taman kelinci sebagai tempat anak untuk bermain.
Suasana asri karena terletak di sekitaran Gunung Berastagi. Tiket masuk per orang sekitar Rp 15 ribu sampai Rp 20 ribu per orangnya.
Sahrul Hidayat :
Hanya saran, di setiap pondok untuk disediakan colokan untuk mengecas HP. Apalah gunanya pemandangan yang indah jika tidka bisa diabadikan.
15. Gunung Sibayak
Gunung Sibayak, via @bariklinovra |
Review Gunung Sibayak
Junior Sinaga :Gunung yang cocok untuk para pendaki pemula. Mohon bagi para pendaki untuk membawa kembali turun sampahnya. Bisa juga pengelola menerapkan peraturan tegas bagi para pendaki mengenai regulasi sampah, agar Sibayak kembali menjadi gunung yang memang tak banyak sampah. Hati-hati, karena ada sebagian jalur yang ambles.
Jacqueline Sasiang :
Menaiki gunung menggunakan sepeda motor, sampai tempat parkiran sekitar 30 menit untuk menanjak ke atas. Disarankan untuk membawa masker, karena bau belerang.
16. Air Terjun Sikulikap
Air Terjun Sikulikap, via @raden_m_r |
Review Air Terjun Sikulikap
Beautista Plok :Di sini pemandangannya lumayan oke. Udaranya begitu segar. Akan tetapi, masih banyak pengunjung yang tak bertanggung jawab dalam membuang sampah sembarangan.
Fakhri Y Hasibuan :
Perjalanan ke Air Terjun Sikulikap ini dari pintu masuk dengan berjalan kaki kurang lebih sekitar 15 menit. Sayang sekali tempatnya kotor dan jalannya terputus, karena longsor. Terpaksa modal nekat untuk melintasi jalan yang tertimbun oleh sisa longsor. Tidak bisa mandi di sini, hanya bisa untuk berfoto saja.
17. Taman Alam Lumbini
Taman Alam Lumbini, via @salimagustina |
Review Taman Alam Lumbini
Hery Cristian :Lokasi yang ada di Kabupaten Karo, tepatnya di Desa Dolat Rakyat. Tidak ada biaya yang dipungut untuk memasuki tempat ini. Makanan dan minuman, serta rokok tak diperkenankan untuk dibawa masuk. Terdapat tempat penjualan makanan di dalam lokasi yang dikelola secara langsung oleh yayasan.
Lokasinya luas, suhu dingin, seperti di Puncak Bogor. Pemandangan yang bagus, kondisi bangunan terakhir kali saya lihat, cat sudah kusam. Di sekitar lokasi, terdapat pertanian yang kita juga bisa membeli buah strawberry yang dipetik langsung.
Untuk mencapai lokasi ini, bisa dengan menggunakan mobil atau motor pribadi, atau bisa naik angkutan umum dari medan, turun di Simpang Tongkeh atau Tahura, selanjutnya naik angkutan atau jalan kaki.
Nurhanifah Rizky :
Pertama kali ke sini di tahun 2015 dan masih bisa melewati jembatan yang ada di sana. Terus, 2017 katanya jembatan diperbaiki tapi sampai 2018 lebaran kemarin jembatan masih diperbaiki terus, padahal memang tidak ada terlihat upaya dalam memperbaiki. Secara keseluruhan, taman ini terlihat kian tak terawat.
18. Replika Pagoda Shwedagon
Replika Pagoda Shwedagon, via @richankawaii |
Review Replika Pagoda Shwedagon
Yanri Tambunan :Lokasinya sangat indah, terawat dan bersih. Tempat yang mencerminkan penganut agama Buddha itu sendiri. Damai, tenang, menyatu dengan alam.
Sri Rudangta :
Perjalanan jauh dan rasa lelah terbayarkan dengan keindahan pagoda ini. Kita bisa menikmati tempat ini dengan gratis tis tis.
Mery Pangaribuan :
Bagus untuk tempat foto-foto. Tetapi, penjaga kulinya tidak ramah.
19. Mikie Funland
Mikie Funland, via @medanjepret |
Review Mikie Funland
Suryani :Cocok banget untuk orang yang suka dengan wahana ekstrim dan yang punya penyakit jantung tidak disarankan untuk main di permainan di sini, karena begitu ekstrim. Hanya ada beberapa saja yang tidak terlalu ekstrim. Tapi, tempatnya oke dan viewnya bagus untuk foto-foto.
Anggita Nurmasari :
Hampir mirip dengan Dunia Fantasi Ancol yang ada di Jakarta. Hanya saja, permainan yang ada di sini lebih menarik, karena kita bisa melihat secara lebih langsung view Berastagi dari atas. Recommended bagi liburan keluarga.
20. Air Terjun Sipiso-piso
Air Terjun Sipiso-piso, via @visit_sumut |
Review Air Terjun Sipiso-piso
Maju Marpaung :Tempat yang begitu indah, perpaduan keindahan alam Danau Toba dan Air Terjun Sipiso-piso. Berada diantara 2 kabupaten, yaitu Kabupaten Toba dan Kabupaten Tanah Karo.
Akan tetapi, sayang, keindahan kelas dunia tersebut tak didukung dengan adanya fasilitas umum yang tak bertaraf dunia juga, seperti halnya toilet yang kurang higienis, warungyang terkesan kurang sesuai dengan alam di sekitarnya dan cinderamata sebagai oleh-oleh yang tidak spesifik dalam menonjolkan keindahan alamnya.
Untuk mengunjungi tempat ini, Anda bisa lewat dari Pematang Siantar dari arah Kabanjahe Tanah Karo.
Dari wisata Air Terjun Sipiso-piso, Anda bisa langsung turun ke bawah menulusuri jalan menuju Tongging dan bisa mengitari sisi jalan dari pinggiran Danau Toba, menuju ke Doloksanggul, Siborong-borong, lalu ke Parapat dan kembali ke Pematang Siantar.
Niken Eka Agustina :
Kemarin waktu ke sini, anginnya begitu kencang, agak takut juga. Masuk toilet bayar Rp 3 ribu, toilet duduk dan lumayan.
Sebelum masuk ke wisata ini, bayar Rp 15 ribu dengan ditanya berapa orang yang masuk. Harga makanan di dalam wisata juga terjangkau, ada warung muslim jadi tidak susah mencari makanan yang halal.
21. Tahura
Tahura, via @anggiiutami_ |
Review Tahura
Salman Zuhri :Tempat yang bagus dengan tanaman kayu-kayuan, hutan yang sejuk, cocok untuk membuat film pendek, pre-wedding, wisata edukasi, bahkan penelitian.
Sandra Anju Barus :
Masih perlu perbaikan fasilitas sanitasi dan rest area demi kenyamanan pengunjung.
22. Desa Budaya Dokan
Desa Budaya Dokan, via @siska_breribu |
Review Desa Budaya Dokan
Cahaya Karo Purba :Kompleks Rumah Adat Karo yang sudah berusia ratusan tahun. Disayangkan masyarakat sekitar area ini tak begitu paham arti Desa Budaya milik mereka.
Kebersihan dan kerapihan tempat tinggal dan sekitar rumah mereka tidak dijaga dengan baik, mengingat daerah ini menjadi tujuan wisata di Tanah Karo. Darwis (kesadaran wisata) belum tinggi.
Cristo Wahyu :
Kecewa karena kurang ter-manage untuk para turis.
23. Danau Lau Kawar
Danau Lau Kawar, via @kabutsenja__ |
Review Danau Lau Kawar
Gracia Luciana Handayani :Danaunya indah, tidak jauh dari Kabanjahe. Danau ini ditutup saat terjadi erupsi Gunung Sinabung. Tempat ini sangat cocok untuk camping, karena disediakan jasa peminjaman tenda. Tak terlalu ramai dan cocok untuk keluarga.
Williem Angkasa :
Danau yang luar biasa indah, sangat sepi, suasana yang mistis. Sangat disayangkan karena di kaki Gunung Sinabung jadi terlantar. Fasilitas sudah rusak semua.
24. Bukit Kubu
Bukit Kubu, via @ayulicy |
Review Bukit Kubu
Satria Wahyuti :Bukit rumput yang cukup luas, di sini kalian bisa bermain layang-layang, main balon busa dan main flying fox, dan lain sebagainya. Di sini juga terdapat penginapan bagi yang ingin menikmati sejuknya udara Kota Berastagi.
Jika weekend bisa ramai banget. Kalau hari biasa, sunyi, jadi kalian bisa lebih puas. Terdapat juga penyewaan tikar dan yang jual makanan dan minuman. Biaya masuk sekitar Rp 10 ribu per orang. Jika membawa kendaraan sendiri, akan lebih mahal.
Masukan untuk Tempat Wisata di Karo
Apabila ada beberapa informasi yang masih belum akurat di atas, seperti :- Nama tempat wisata
- Foto/gambar tempat wisata
- Lokasi tempat wisata, atau
- Ingin menambah review (ulasan)
Silakan bisa dengan memberikan ulasan atau komentarnya di kolom komentar, karena artikel di atas senantiasa diperbaharui, demi informasi tempat wisata yang lebih akurat, sehingga bisa berguna untuk para pembaca, wisatawan lokal, bahkan wisatawan asing. Terima kasih!
0 Response to "(Teratas) 24 Tempat Wisata di Karo + Review"
Posting Komentar